Dikabarkan Sudah Urus Surat Pengantar Nikah, Ayu Ting Ting Segera Akhiri Status Janda

Sabtu, 23 Januari 2021 - 19:01 WIB
loading...
Dikabarkan Sudah Urus...
Pelantun Sambalado itu dikabarkan sudah mengurus surat pernikahan dan akan segera mengakhiri status jandanya dengan menikahi Adit Jayusman dalam waktu dekat. / Foto: Instagram @ayutingting92
A A A
JAKARTA - Kabar bahagia datang dari pedangdut Ayu Ting Ting . Pelantun Sambalado itu dikabarkan sudah mengurus surat pernikahan dan akan segera mengakhiri status jandanya dengan menikahi Adit Jayusman dalam waktu dekat.

Baca juga: 5 Tips Bangkit dari Patah Hati ala Sobat Ambyar

Ibu satu anak itu pun dikabarkan sudah meminta surat pengantar nikah pada 11 Januari 2021 kepada pihak rukun tetangga (RT) setempat. Kabar bahagia ini disampaikan oleh Ketua RT di kediaman Ayu Ting Ting di Depok, Jawa Barat.

"Iya sepertinya dalam waktu dekat ini. Mba Ayu Ting Ting atau Ayu Rosmalina ya, Insyaallah akan menikah," kata ketua RT, Romal dalam video yang beredar di salah satu akun gosip, Sabtu (23/1).

"Surat-surat untuk memenuhi itu sudah diurus pada tanggal 11 Januari 2021 karena sudah mengurus surat, terima aja undangan nanti," tambahnya.

Sebagaimana diketahui, Ayu Ting-Ting dikabarkan punya hubungan spesial dengan Adit Jayusman . Ayu yang sempat menutupi hubungannya dengan Adit, kini mulai memperkenalkan kekasihnya itu di hadapan publik.

Keduanya pun sering menghabiskan momen bersama. Seperti halnya baru-baru ini, mereka kompak merayakan ulang tahun putri semata wayang Ayu Ting Ting dengan mantan suaminya Henry Baskoro Hendarso, Bilqis Khumairah Razak yang ketujuh.

Baca juga: Jadi Destinasi Syuting Perfilman, Kepri Tak Kalah dari Hollywood

Selain itu, mereka pun sering membagikan potret kebersamaan di media sosial masing-masing. Bahkan, banyak yang memprediksi, Ayu dan Adit bakal segera naik pelaminan.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1194 seconds (0.1#10.140)